SHARE
Home > News > Features > Cara Berani ini Harus Dilakukan Para Penggila Hobi Biar Tetap Cuan

Cara Berani ini Harus Dilakukan Para Penggila Hobi Biar Tetap Cuan

08 November 2020 12:47 WIB Tips Feature

Siapa yang sangka sejak diterpa lika-liku aturan dimasa pandemi, justru membuat banyak orang beralih. Semulanya doyan nongkrong malah jadi gemar ngurusin hobi sampai ada yang rela alibi didepan istri? Hal ini terbukti menjadi fenomena baru ditengah situasi yang seharusnya orang pada ngirit malah boros demi memenuhi hobi. Apa benar hobi adalah obat jitu buat ngusir kejenuhan?

Sebut aja fenomena positif bersepeda, koleksi tanaman, sampai koleksi ikan Cupang. Tapi ini lebih baik dilakukan daripada cuma menonton konten orang bengong selama 1 jam di Youtube sampai ambyar. Namun ada yang menarik di ketiga fenomena ini. Kalau cermat melihat dan melakukan hobi yang sama pasti merasakan adanya sirkulasi khas yang dilakukan pelaku hobi.

Hobi, kesenangan, kemudian menjadi bisnis. Ini kunci cuan yang tetap happy, Seimbang dan menghasilkan! Ketika memulai hobi rela banget keluarin uang demi dapetin barang idamannya, yang lebih gila lagi banyak berburu apa yang lagi nge-hits biar enggak kalah gengsi. Sultan mah bebas!

Kali ini Side akan memberikan penjelasan mengenai, Apa yang dilakukan para penggila hobi secara simple menjadikan bidang hobinya sebagai ladang cuan.

1. Membeli Barang Hobi yang Disukai

Barang hobi yang dibeli juga memerlukan perawatan agar tetap memiliki nilai jual yang baik. (Pexels)

Membeli barang hobi yang disukai bahkan yang langka tentunya menjadi satu sifat para hunter yang merasa, bahwa memiliki barang tersebut adalah suatu kebanggaan tersendiri dan memiliki nilai yang tinggi. Tandanya barang langka ini juga memiliki nilai investasi di bidang hobi, apalagi jika produsen barang tersebut memang tidak memproduksi ulang produknya.

Tidak heran pencarian barang hobi yang langka bisa menembus pasar internasional apalagi berbagai situs e-commerce sudah memudahkan para penggila hobi untuk bisa bertransaksi ke negara manapun.

Sebelum membeli barangnya pastikan kamu sudah meninjau seberapa besar nilai barang tersebut, seberapa besar keuntungan yang bisa didapatkan dan apakah memiliki pasar?

2. Membentuk Pasar Melalui Media Sosial

Media Sosial adalah tempat yang paling tepat untuk melakukan promosi karena mudah ditemukan. (Pexels)

Seperti Menentukan target penjualan tentunya harus diimbangi dengan segmentasi suatu produk, menentukan target pasar dalam bidang hobi harus meninjau berbagai kebutuhan dan tren yang ada pada saat ini, lalu pelajari apa yang mereka cari dan apa yang bisa membantu mereka dalam memenuhi keinginannya.

Ketika hal ini sudah dijalankan maka kamu bisa membiasakan posting konten dengan barang yang kamu pakai di media sosial terutama Instagram dan Facebook, agar barang yang kamu pakai bisa meracuni para penggila hobi dibidang yang sama.

Perkuat konten kamu dengan menggunakan hashtag agar mudah dicari, ketika pasar sudah banyak meminati barang yang sama tandanya barang yang kamu pakai sudah memiliki nilai jual.

3. Mencari Supplier

Caption

Step selanjutnya ketika sudah membentuk pasar pada barang hobi, kamu bisa memikirkan mencari supplier tangan pertama yang termurah untuk dijadikan sumber suku cadang, persediaan barang hobi tersebut. Pastikan kamu memperhitungkan modal yang ada beserta biaya kirim dari supplier sebelum menentukan harga jual.

Hal ini bisa dilakukan sebagai step paling awal atau step kedua sebelum membentuk pasar produk hobinya.

4. Memperluas Penjualan

Caption

Seperti bisnis yang lain, barang hobi juga harus memperluas jangkauan penjualannya. Secara digital kamu bisa memanfaatkan media sosial dan mengoptimasikan promosi barang hobi kamu dengan konsisten. Masuk kedalam Facebook untuk menjangkau komunitas sekaligus memberanikan diri untuk berpromosi daganganmu.

Cara lain kamu bisa membuka peluang untuk menjual barang hobi kamu kepada reseller yang berminat. Walaupun keuntungan akan sedikit berkurang namun perputaran barang hobi kamu dalam penjualan akan semakin cepat dan harus berani menambah kuantiti disaat permintaan meningkat.

5. Membuat Gimmick Kreatif

Berpromosi secara kreatif dapat dilakukan dengan membuat konten yang menarik. (Pexels)

Gimmick bisa digunakan untuk mengoptimalkan promosi suatu barang, mengadakan kolaborasi atau membayar influencer bisa menjadi cara yang cukup aktif untuk meningkatkan pamor dan penjualan.

Tidak hanya itu gimmick juga bisa dengan cara yang lebih positif, yaitu dengan promosikan video para pengguna yang sudah membeli barang hobi kamu, dengan meminta testimoni tentang pelayanan dan seputar kualitas barang. Gimmick juga bisa dilakukan dengan cara yang kreatif, seperti diskon, promo pada jam tertentu dll.

6. Memprediksikan Barang Hobi yang Lain

Harus cermat melihat peluang yang lain untuk melebarkan sayap bisnis yang kamu bangun. (Pexels)

Sebagai pecinta hobi apalagi penggila hobi musiman tentunya harus cermat melihat peluang hobi yang lain. Hal ini penting dilakukan agar kamu bisa mendapatkan cuan lebih banyak dengan menjual lebih dari satu hobi.

Ketika berani melakukan ini, tandanya kamu harus siap menghadapi situasi, waktu, dan mengatur agar penjualan barang hobi kamu tetap bisa survive dan menghasilkan. Jaga eksistensi di media sosial juga penting dalam menjaga penjualan supaya tetap beracun.

Rangkaian step tadi merupakan cara para penggila hobi bisa memanfaatkan barang hobinya untuk dijadikan bisnis yang bisa menghasilkan. Terlepas dari semua ini yang paling penting adalah keberanian untuk memulai sesuatu walaupun mengandung resiko. Cermat memanfaatkan peluang dan mau berinvastasi menjadi hal yang patut dicoba.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Features > Cara Berani ini Harus Dilakukan Para Penggila Hobi Biar Tetap Cuan

Cara Berani ini Harus Dilakukan Para Penggila Hobi Biar Tetap Cuan

08 November 2020 12:47 WIB
Tips Feature

Siapa yang sangka sejak diterpa lika-liku aturan dimasa pandemi, justru membuat banyak orang beralih. Semulanya doyan nongkrong malah jadi gemar ngurusin hobi sampai ada yang rela alibi didepan istri? Hal ini terbukti menjadi fenomena baru ditengah situasi yang seharusnya orang pada ngirit malah boros demi memenuhi hobi. Apa benar hobi adalah obat jitu buat ngusir kejenuhan?

Sebut aja fenomena positif bersepeda, koleksi tanaman, sampai koleksi ikan Cupang. Tapi ini lebih baik dilakukan daripada cuma menonton konten orang bengong selama 1 jam di Youtube sampai ambyar. Namun ada yang menarik di ketiga fenomena ini. Kalau cermat melihat dan melakukan hobi yang sama pasti merasakan adanya sirkulasi khas yang dilakukan pelaku hobi.

Hobi, kesenangan, kemudian menjadi bisnis. Ini kunci cuan yang tetap happy, Seimbang dan menghasilkan! Ketika memulai hobi rela banget keluarin uang demi dapetin barang idamannya, yang lebih gila lagi banyak berburu apa yang lagi nge-hits biar enggak kalah gengsi. Sultan mah bebas!

Kali ini Side akan memberikan penjelasan mengenai, Apa yang dilakukan para penggila hobi secara simple menjadikan bidang hobinya sebagai ladang cuan.

1. Membeli Barang Hobi yang Disukai

Barang hobi yang dibeli juga memerlukan perawatan agar tetap memiliki nilai jual yang baik. (Pexels)

Membeli barang hobi yang disukai bahkan yang langka tentunya menjadi satu sifat para hunter yang merasa, bahwa memiliki barang tersebut adalah suatu kebanggaan tersendiri dan memiliki nilai yang tinggi. Tandanya barang langka ini juga memiliki nilai investasi di bidang hobi, apalagi jika produsen barang tersebut memang tidak memproduksi ulang produknya.

Tidak heran pencarian barang hobi yang langka bisa menembus pasar internasional apalagi berbagai situs e-commerce sudah memudahkan para penggila hobi untuk bisa bertransaksi ke negara manapun.

Sebelum membeli barangnya pastikan kamu sudah meninjau seberapa besar nilai barang tersebut, seberapa besar keuntungan yang bisa didapatkan dan apakah memiliki pasar?

2. Membentuk Pasar Melalui Media Sosial

Media Sosial adalah tempat yang paling tepat untuk melakukan promosi karena mudah ditemukan. (Pexels)

Seperti Menentukan target penjualan tentunya harus diimbangi dengan segmentasi suatu produk, menentukan target pasar dalam bidang hobi harus meninjau berbagai kebutuhan dan tren yang ada pada saat ini, lalu pelajari apa yang mereka cari dan apa yang bisa membantu mereka dalam memenuhi keinginannya.

Ketika hal ini sudah dijalankan maka kamu bisa membiasakan posting konten dengan barang yang kamu pakai di media sosial terutama Instagram dan Facebook, agar barang yang kamu pakai bisa meracuni para penggila hobi dibidang yang sama.

Perkuat konten kamu dengan menggunakan hashtag agar mudah dicari, ketika pasar sudah banyak meminati barang yang sama tandanya barang yang kamu pakai sudah memiliki nilai jual.

3. Mencari Supplier

Caption

Step selanjutnya ketika sudah membentuk pasar pada barang hobi, kamu bisa memikirkan mencari supplier tangan pertama yang termurah untuk dijadikan sumber suku cadang, persediaan barang hobi tersebut. Pastikan kamu memperhitungkan modal yang ada beserta biaya kirim dari supplier sebelum menentukan harga jual.

Hal ini bisa dilakukan sebagai step paling awal atau step kedua sebelum membentuk pasar produk hobinya.

4. Memperluas Penjualan

Caption

Seperti bisnis yang lain, barang hobi juga harus memperluas jangkauan penjualannya. Secara digital kamu bisa memanfaatkan media sosial dan mengoptimasikan promosi barang hobi kamu dengan konsisten. Masuk kedalam Facebook untuk menjangkau komunitas sekaligus memberanikan diri untuk berpromosi daganganmu.

Cara lain kamu bisa membuka peluang untuk menjual barang hobi kamu kepada reseller yang berminat. Walaupun keuntungan akan sedikit berkurang namun perputaran barang hobi kamu dalam penjualan akan semakin cepat dan harus berani menambah kuantiti disaat permintaan meningkat.

5. Membuat Gimmick Kreatif

Berpromosi secara kreatif dapat dilakukan dengan membuat konten yang menarik. (Pexels)

Gimmick bisa digunakan untuk mengoptimalkan promosi suatu barang, mengadakan kolaborasi atau membayar influencer bisa menjadi cara yang cukup aktif untuk meningkatkan pamor dan penjualan.

Tidak hanya itu gimmick juga bisa dengan cara yang lebih positif, yaitu dengan promosikan video para pengguna yang sudah membeli barang hobi kamu, dengan meminta testimoni tentang pelayanan dan seputar kualitas barang. Gimmick juga bisa dilakukan dengan cara yang kreatif, seperti diskon, promo pada jam tertentu dll.

6. Memprediksikan Barang Hobi yang Lain

Harus cermat melihat peluang yang lain untuk melebarkan sayap bisnis yang kamu bangun. (Pexels)

Sebagai pecinta hobi apalagi penggila hobi musiman tentunya harus cermat melihat peluang hobi yang lain. Hal ini penting dilakukan agar kamu bisa mendapatkan cuan lebih banyak dengan menjual lebih dari satu hobi.

Ketika berani melakukan ini, tandanya kamu harus siap menghadapi situasi, waktu, dan mengatur agar penjualan barang hobi kamu tetap bisa survive dan menghasilkan. Jaga eksistensi di media sosial juga penting dalam menjaga penjualan supaya tetap beracun.

Rangkaian step tadi merupakan cara para penggila hobi bisa memanfaatkan barang hobinya untuk dijadikan bisnis yang bisa menghasilkan. Terlepas dari semua ini yang paling penting adalah keberanian untuk memulai sesuatu walaupun mengandung resiko. Cermat memanfaatkan peluang dan mau berinvastasi menjadi hal yang patut dicoba.

Baru Dibuka

Lumiere Kitchen & Wardrobe

Jl. Kp. Dongkol, Tangerang, Banten, 15320

Buka pukul 10:00 - 18:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!