SHARE
Home > News > Entertainment > Music of The Spheres World Tour, Beredar Rumor Coldplay akan Tampil di Jakarta

Music of The Spheres World Tour, Beredar Rumor Coldplay akan Tampil di Jakarta

09 April 2023 22:27 WIB Coldplay

Band British Rock asal London, Coldplay sudah lama dinantikan oleh pencinta musik di Indonesia, beredar kabar mereka akan menggelar konser di Jakarta pada akhir 2023 ini. Spekulasi ini pun ramai diperbincangkan di media sosial sejak Jumat (8/4/2023).

Awalnya, muncul pertama kali melalui cuitan akun pengamat musik Adib Hidayat. Adib tidak menyebut nama Coldplay, tetapi ia mengatakan Indonesia akan kedatangan salah satu band terbesar di dunia.

"Band besar yang tengah tur di dunia itu akan mampir juga ke Jakarta akhir tahun ini," twit Adib Hidayat pada 6 April lalu.

Warganet langsung menanggapi cuitan Adib dengan menebak band terebut adalah Coldplay yang dipimpin Chris Martin.

Belum ada regional tour Asia pada laman resmi Coldplay.com. (Foto: Coldplay)

Mengutip Indotnesia, kabar itu diperkuat dengan akun Twitter @SupirPete2 membagikan tangkapan layar percakapan pesan yang menyebut Coldplay akan menggelar konser di Jakarta pada November 2032.

"Cess. Fyi, as a Coldplay fan; barusan Coldplay confirmed di Jakarta, November 2023. Kemungkinan 2 hari," ungkap pesan pada tangkapan layar yang dibagikan pada Jumat (7/4/2023).

Baca Juga: Soundrenaline 2023 Umumkan Line Up Fase 1, Ada Kodaline!

Warganet lain juga berspekulasi bahwa Gelora Bung Karno (GBK) akan menjadi venue Coldplay nanti, hal ini terkait GBK yang telah dipesan sejak 8-15 Oktober 2023 dan 8-17 November 2023 untuk konser musik internasional, salah satunya kemungkinan untuk Coldplay yang akan menggelar konser di Indonesia.

Ada pula warganet yang menyebut bahwa Coldplay secara resmi akan mengumumkan perihal tur konser di Asia pada 10 April 2023 mendatang, sehingga kabar isu konser mereka akan digelar di Jakarta masih belum dapat dikonfirmasi kebenarannya.

Baca juga: Java Jazz Festival 2023 Bakal Diwarnai Kolaborasi Musisi

Berdasarkan Instagram resmi Coldplay, jadwal tur dunia bertajuk Music of the Spheres mereka masih berfokus di sejumlah negara di Eropa selama bulan Mei-Juli 2023.

Coldplay sejauh ini memang belum secara resmi mengumumkan Indonesia sebagai salah satu negara tujuan untuk menggear konser. Pasalnya, pemilik hits "The Scientist" ini cukup selektif memilih negara yang memiliki konsentrasi terhadap pelestarian lingkungan.


Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!
Home > Blog > Entertainment > Music of The Spheres World Tour, Beredar Rumor Coldplay akan Tampil di Jakarta

Music of The Spheres World Tour, Beredar Rumor Coldplay akan Tampil di Jakarta

09 April 2023 22:27 WIB
Coldplay

Band British Rock asal London, Coldplay sudah lama dinantikan oleh pencinta musik di Indonesia, beredar kabar mereka akan menggelar konser di Jakarta pada akhir 2023 ini. Spekulasi ini pun ramai diperbincangkan di media sosial sejak Jumat (8/4/2023).

Awalnya, muncul pertama kali melalui cuitan akun pengamat musik Adib Hidayat. Adib tidak menyebut nama Coldplay, tetapi ia mengatakan Indonesia akan kedatangan salah satu band terbesar di dunia.

"Band besar yang tengah tur di dunia itu akan mampir juga ke Jakarta akhir tahun ini," twit Adib Hidayat pada 6 April lalu.

Warganet langsung menanggapi cuitan Adib dengan menebak band terebut adalah Coldplay yang dipimpin Chris Martin.

Belum ada regional tour Asia pada laman resmi Coldplay.com. (Foto: Coldplay)

Mengutip Indotnesia, kabar itu diperkuat dengan akun Twitter @SupirPete2 membagikan tangkapan layar percakapan pesan yang menyebut Coldplay akan menggelar konser di Jakarta pada November 2032.

"Cess. Fyi, as a Coldplay fan; barusan Coldplay confirmed di Jakarta, November 2023. Kemungkinan 2 hari," ungkap pesan pada tangkapan layar yang dibagikan pada Jumat (7/4/2023).

Baca Juga: Soundrenaline 2023 Umumkan Line Up Fase 1, Ada Kodaline!

Warganet lain juga berspekulasi bahwa Gelora Bung Karno (GBK) akan menjadi venue Coldplay nanti, hal ini terkait GBK yang telah dipesan sejak 8-15 Oktober 2023 dan 8-17 November 2023 untuk konser musik internasional, salah satunya kemungkinan untuk Coldplay yang akan menggelar konser di Indonesia.

Ada pula warganet yang menyebut bahwa Coldplay secara resmi akan mengumumkan perihal tur konser di Asia pada 10 April 2023 mendatang, sehingga kabar isu konser mereka akan digelar di Jakarta masih belum dapat dikonfirmasi kebenarannya.

Baca juga: Java Jazz Festival 2023 Bakal Diwarnai Kolaborasi Musisi

Berdasarkan Instagram resmi Coldplay, jadwal tur dunia bertajuk Music of the Spheres mereka masih berfokus di sejumlah negara di Eropa selama bulan Mei-Juli 2023.

Coldplay sejauh ini memang belum secara resmi mengumumkan Indonesia sebagai salah satu negara tujuan untuk menggear konser. Pasalnya, pemilik hits "The Scientist" ini cukup selektif memilih negara yang memiliki konsentrasi terhadap pelestarian lingkungan.

Baru Dibuka

Glory Petshop - Alam Sutera

, Tangerang, Banten, 15143

Buka pukul 09:30 - 21:00 Tutup

Side.id - Media Kawasan Alam Sutera, BSD dan Gading Serpong

Merupakan media untuk memberikan rekomendasi tempat yang berdasarkan lokasi, rating, dan kategori yang diinginkan. Sudah punya usaha bisnis dan ingin menyampaikan profil bisnis Anda kepada pembaca setia? Daftarkan sekarang! Gratis!